METRO PADANG

Di Depan Tim Audit Itjenal, Prajurit Lantamal II Peragakan Aksi Pemadam Kebakaran

0
×

Di Depan Tim Audit Itjenal, Prajurit Lantamal II Peragakan Aksi Pemadam Kebakaran

Sebarkan artikel ini
LATIHAN PEMADAM KEBAKARAN— Prajurit Lantamal II Padang melakukan pelatihan pemadaman kebakaran sebagai bentuk kesiapsiagaan terhadap bencana. Latihan dilakukan di lapangan Mako Lantamal II, Bukit Peti Peti Teluk Bayur, Senin (28/4).

TELUKBAYUR, METRO–Prajurit Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) II melakukan pelatihan pemadaman kebakaran sebagai ben­tuk kesiapsiagaan terhadap bencana. Latihan dilakukan di lapangan Mako Lantamal II, Bukit Peti Peti Teluk Bayur, Senin (28/4).

Komandan Lantamal II Padang Laksamana Pertama TNI Sarimpunan Tanjung, melalui Kadispen Lantamal II Mayor Laut (T) Syahrul mengatakan, latihan pemadaman diikuti prajurit Lantamal II dan 1 unit mobil pemadam, 2 unit ambulans Diskes Lantamal II beserta personel kesehatan, Provost.

“Skenario kebakaran disiapkan di tengah lapangan apel, dilanjutkan pemadaman menggunakan Alat Pemadam Api Ringan atau Apar. Setelah menggunakan beberapa tabung Apar, api tidak bisa di padamkan. Api dapat dipadamkan setelah  diturunkan mobil damkar,” ungkap Syahrul.

Pada kebakaran ini lanjut Syahrul, terdapat 1 korban luka bakar dari personel pemadam, dan sudah di rujuk ke rumah sakit tentara Reksodiwiryo atau RST menggunakan mobil ambulans Diskes Lantamal II.

Setelah api dapat diatasi dan personel yang jadi korban dievakuasi ke RST, personel Provost melakukan penyidikan sebab terjadi kebakaran.

“Latihan pemadam kebakaran ini, dilihat langsung oleh Tim Audit dari Inspektorat TNI Angkatan Laut, sebagai evaluasi dari hal yang masih dianggap kurang dan untuk kedepannya hasil evaluasi ini dijadikan pedoman untuk perbaikan,” tuturnya. (ped)