METRO BISNIS

Promo Kejutan Penuh Cinta di Menara Agung, Beli New Honda Stylo 160 Bonus Jaket Ekslusif

0
×

Promo Kejutan Penuh Cinta di Menara Agung, Beli New Honda Stylo 160 Bonus Jaket Ekslusif

Sebarkan artikel ini
LAYANI KONSUMEN-Sales marketing PT Menara Agung melayani konsumen yang melakukan pembelian Honda Stylo 160.

PADANG, METRO–Sebagai bentuk apresiasinya kepada konsumen setia, PT Menara Agung sebagai main dealer sepeda motor Honda wilayah Sumatra Barat (Sumbar) memberikan promo bagi semua konsumen yang ingin melakukan pembelian sepeda motor New Honda Stylo 160.

Marketing Manager PT Menara Agung, Yohanes Budiyanto mengatakan promo menarik ini berlaku untuk umum, baik setiap pembelian tunai maupun kredit dari pembelian New Honda Stylo berupa jaket ekslusif.

“PT Menara Agung mem—berikan memberikan bonus jaket yang membuat penggunanya semakin keren ketika mengendarai Honda Stylo 160. Promo ini berlaku khusus bulan Februari 2025 dengan tema ‘Kejutan Penuh Conta”, ungkap Yohanes.

Yohanes menjelasan,  New Honda Stylo 160 di­kembangkan untuk menjawab kebutuhan konsumen terhadap skutik berkarakter fashionable yang dapat memberikan rasa bangga dan percaya diri untuk menemani pengalaman ber-kendara yang berkelas dan berbeda dari sebe-lumnya.

“Saat ini sepeda motor menjadi bagian dari identitas karakter penggunanya sesuai gaya hidup mereka. AHM menghadirkan New Honda Stylo 160 sebagai upaya perusahaan untuk dapat semakin melengkapi konsumen pecinta fa-shion premium yang selalu tampil trendi, termasuk dalam melakukan mobilitas di ja-lanan,” jelas Yohanes.

Ditambahkan Yohanes, secara keseluruhan tam­pilan, New Honda Stylo 160 sangat kental dengan nuansa modern klasik retro yang membuat pengendaranya semakin percaya diri. Pada sistem pengereman, skutik bagi penggemar fashion ini hadir de-ngan fitur Combi Brake System (CBS) dan Anti-lock Braking System (ABS) satu channel.

Meskipun berpenam-pilan modis, New Honda Stylo 160 mengaplikasikan mesin yang lebih besar dari skutik sejenisnya yakni 160cc 4 katup berpendingin cairan eSP+ dengan kapasitas tangki bahan bakar sebesar 5L dan ruang penyimpanan sebesar 16,5L.

New Honda Stylo 160 dipasarkan dengan dua tipe yakni ABS dan CBS dengan total 6 varian warna yang modis. Tipe ABS dipasarkan Rp 29.510.000 ini tersedia dalam 3 warna yaitu Royal Green, Royal Matte Black dan Royal Matte Whi-te. Pada tipe CBS dipasarkan dengan harga Rp 26.785.000, tersedia dalam 3 warna juga yaitu Glam Red, Glam Black dan Glam Beige. . (rgr)