PAYAKUMBUH, METRO–Warga Kelurahan Padang Alai Bodi, Kecamatan Payakumbuh Timur, Kota Payakumbuh dibuat panik dengan terbakarnya dua unit rumah, Kamis (2/5) sekitar pukul 01.30 WIB. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam musibah yang terjadi saat masyarakat sedang tidur pulas itu.
Kasat Pol PP dan Damkar Kota Payakumbuh Doni Prayuda melalui Sekretaris Satpol-PP, Dewi Novita menyebutkan bahwa pihaknya langsung menurunkan personel Damkar setelah mendapatkan informasi dari masyarakat terkait peristiwa kebakaran itu.
“Upaya pemadaman api segera dilakukan, termasuk dibantu satu unit Mobil Pemadam Kebakaran dari Kabupaten Limapuluh Kota. Selain dari petugas DAMKAR, masyarakat sekitar juga ikut membantu proses memadamkan api yang kian membesar itu. Beruntung setelah beberapa lama akhirnya api dapat dipadamkan,” katanya.
Mantan Camat Payakumbuh Timur dan Latina itu juga menambahkan, dari keterangan saksi mengatakan bahwa sebelum terjadinya kebakaran saksi mendengar ledakan. Sehingga saksi keluar rumah dan melihat kobaran api sudah membesar menghanguskan rumah.
“Saksi mendengar ledakan dan keluar dari rumah, seterusnya melihat api, saksi kemudian melaporkan ke Pemadam Kebakaran Kota Payakumbuh,” ucap Dewi menirukan keterangan saksi.
Lebih jauh Dewi mengatakan bahwa pemilik rumah yang terbakar itu, Bujang Masril (66), Riki Cahyadi (49). “Sementara terkait penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan pihak berwajib termasuk besaran kerugian yang dialami pemilik rumah,” tutupnya. (uus)






