SAWAHLUNTO/SIJUNJUNG

Silaturahmi Bersama Pensiunan ASN, Jalin Komunikasi, Berikan Masukan dan Kritikan Demi Pembangunan Daerah

0
×

Silaturahmi Bersama Pensiunan ASN, Jalin Komunikasi, Berikan Masukan dan Kritikan Demi Pembangunan Daerah

Sebarkan artikel ini
SAMBUTAN—Bupati Sijunjung, Benny Dwifa Yuswir berikan sambutan saat acara temu ramah Pensiunan yang tergabung dalam Purna Bhakti Lansek Manih di Rumah Dinas bupati.

 SIJUNJUNG, METRO–Masa pensiun bukan berarti masa berakhirnya seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk tetap produktif dan berkarya. Oleh sebab itu, silaturahmi merupakan budaya yang harus tetap dipertahankan. Hal itu disampaikan Bupati Sijunjung, Benny Dwifa Yuswir saat silaturahmi bersama Pensiunan yang tergabung dalam Purna Bhakti Lansek Manih di Rumah Dinas Bupati setempat, Senin (19/2).

Kegiatan Reuni Purna Bhakti Lansek Manih itu bertemakan “Dengan Semangat Hari Jadi Kabupaten Sijunjung ke-75 Kita Pererat Silaturahmi” “Alhamdulillah, saya bersyukur bisa bertemu dengan para pensiunan pejabat Pemkab Sijunjung. Mudah-mudahan pertemuan ini tidak sekadar melepas rindu, tetapi wujud atas apa yang kita yakini sebagai budaya baik dan harus terus dipertahankan. Baik dalam keseharian, dalam kedinasan maupun yang sifatnya pribadi,” ujar Benny.

Budaya baik itu, sebut Benny, adalah bagaimana menghargai jasa para senior, orang-orang yang pernah berjasa bagi Pemkab Sijunjung, menghargai ilmu dan pengetahuan serta pengalaman.

Ia berharap pengalaman para senior bisa disambungkan kepada kami yang masih bertugas untuk pelaksanaan tugas-tugas di pemerintahan.  “Diharapkan kepada para pensiunan senior agar tetap menjalin komunikasi yang baik dengan Pemkab Sijunjung, dukung dan doakan kami dalam memimpin Kabupaten Sijunjung, komunikasi jangan sampai terputus, beri kami masukan dan kritikan demi pembangunan daerah yang kita cintai ini,” ungkap Bupati muda itu.

“Ini adalah wujud dari apa yang kita sepakati sebagai bagian dari budaya menghargai senior, jasa orang lain, ilmu pengetahuan, dan harus menjadi orang-orang yang terbuka terhadap kritik, terbuka terhadap pandangan saran dan lainnya. Karena budaya baik ini tetap harus dikem­ bangkan,” tambahnya.

Sementara itu, salah seorang pensiunan, Syamsu Rizal mengucapkam terima kasih kepada Pemkab Sijunjung yang telah memfasilitasi reunian purna bhakti lansek manih.  “Terima kasih pak bupati yang telah mendukung kegiatan para pen­siunan ini,” ucapnya.

Dikatakan Syamsurizal, para mantan pejabat di Pemkab Sijunjung adalah orang-orang andalan yang tidak saja mampu menjalankan tugasnya ketika aktif.  Tetapi setelah pensiun juga masih mampu memberi kontribusi bagi kemajuan Pemkab Sijunjung.

Ia mengakui, di bawah kepemimpinan Bupati Ben­ny- Wabup Radi sudah banyak kemajuan yang luar biasa. “Berikan pelayanan terbaik kepada ma­syarakat, mudah-mudahan kedepannya sijunjung semakin maju,” tukasnya. Hadir kesempatan itu, Ketua TP-PKK Kabupaten Sijunjung, Ny. Riri Benny Dwifa, Kepala OPD, Direktur PDAM, Kepala Bank Nagari.  Kemudian, turut hadir Mantan Bupati Sijunjung Periode 2010-2020, Drs. H. Yuswir Arifin, MM beserta istri serta para mantan pejabat Pemkab Sijunjung yang tergabung dalam Purna Bhakti Lan­sek Manih. (ndo)