PADANG ARO, METRO–Derasnya hujan yang mengguyur ibu kota Kabupaten Solok Selatan sejak sore hari tak menyurutkan semanagat masyarakat untuk memeriahkan hari ulang tahun kampung halamannya. Lautan manusia memadati RTH Solok Selatan di Padang Aro yang berasal dari seluruh kecamatan di Solok Selatan. Tak ketinggalan, masyarakat dari kabupaten tetangga seperti dari Kabupaten Kerinci juga ikut memadati area ini.
Kehadiran masyarakat ini tak lain adalah untuk bersama-sama memeriahkan hari ulang tahun ke-20 Kabupaten Solok Selatana. Dilaksanakan di RTH Solok Selalatan, Minggu (7/1).
Kehadiran masyarakat yang sangat banyak ini turut diapresiasi oleh Bupati Solok Selatan H. Khairunas. Dirinya menyampaikan bahwa setiap kegiatan yang dilaksanakan untuk menyambut hari jadi Solok Selatan ini dipersiapkan untuk dinikmati masyarakat.
“Semua even ini kita persembahkan semata-mata untuk masyarakat Kabupaten Solok Selatan. Ulang tahun ini adalah ulang tahun kita semua yaitu milik masyarakat Kabupaten Solok Selatan dari lubuk ulang aling hingga ulu suliti. Semuanya harus merasakan kemeriahan peringatan ulang tahun ini,” kata Khairunas malam ini.
Setiap kegiatan yang dilaksanakan juga diharapkan akan memiliki multiplier effect untuk menciptakan peluang bagi UMKM.
“Perjalanan Kabupaten Solok Selatan ini masih panjang kedepannya, namun kemajuan dan kesejahteraan masyarakatnya adalah suatu keharusan yang mesti diraih secepatnya,” ungkapnya.
Untuk itu Bupati mengajak seluruh pihak untuk bergandenngan tangan, menyatukan langkah, visi, dan lebih giat dan lebih keras lagi untuk melompat yang lebih tinggi menuju Solok Selatan maju dan sejahtera.
Malam puncak perayaan ulang tahun Solok Selatan ini turut dimeriahkan oleh berbagai penampilan. Mulai dari seniman dari Sumatera Barat, Darak-Badarak dan Ajo Buset, serta artis ibu kota, Happy Asmara, serta deretan artis lainnya. (ped/rel)






