METRO PADANG

Launching Aplikasi Kaba Aia saat HUT ke-49, Perumda Air Minum Padang Berikan Kontribusi PAD Rp4,3 Miliar

0
×

Launching Aplikasi Kaba Aia saat HUT ke-49, Perumda Air Minum Padang Berikan Kontribusi PAD Rp4,3 Miliar

Sebarkan artikel ini
03 Launching Aplikasi Kaba Aia saat HUT ke 49
PELEPASAN BALON— Wali Kota Padang, Hendri Septa bersama Wakil Wali Kota, Ekos Albar, Dirut Perumda Air Minum Padang, Hendra Pebrizal dan jajaran direksi, dewan pengawas dan Forkopimda melepas balon saat peringatan HUT ke-49 Perumda Air Minum Kota Padang, Sabtu (30/12).

AGUS SALIM, METRO–Pada tahun 2023, Pe­rumda Air Minum Kota Padang berhasil membe­rikan kontribusi untuk pen­dapatan asli daerah (PAD) Kota Padang sebesar Rp4,3 miliar. PAD tahun 2023 ini meningkat dibandingkan tahun 2022 yang mencapai Rp4 miliar.

“Perumda Air Minum Kota Padang kini mampu bersaing dan berikan kon­tribusi PAD bagi pemba­ngunan daerah. Setiap tahunnya PAD yang diberi­kan meningkat. Tahun 2023 bisa berikan laba setoran PAD sebesar Rp4,3 miliar. Tahun sebelumnya Rp4 miliar. Tahun 2024 nanti targetnya Rp10 miliar. Kita berharap bisa mening­katkan kontribusi PAD ke­pada Pemko Padang,” ha­rap Direktur Utama (Dirut) Perumda Air Minum Pa­dang, Hendra Pebrizal, saat peringatan HUT ke-49 Perumda Air Minum Kota Padang, Sabtu (30/12) di Kantor Perumda Air Mi­num Kota Padang.

Selain memberikan kon­tribusi PAD, Hendra Peb­rizal mengatakan, Pe­rumda Air Minum Kota Pa­dang terus berupaya mem­berikan pelayanan terbaik kepada pelanggannya. Pe­la­yanan yang diberikan pe­rusahaan ini, sangat pen­ting bagi masyarakat. Teru­tama untuk mewujudkan target pemenuhan akses air bersih terhadap sekitar 92 persen masyarakat di Kota Padang.

“Sampai bulan De­sem­ber 2023 ini, cakupan laya­nan air minum di Kota Pa­dang lebih kurang 68 per­sen. Jika di awal berdirinya hanya melayani tiga keca­matan, setelah 49 tahun, saat ini Perumda Air Mi­num Kota Padang memiliki sekitar 146 ribu pelanggan yang tersebar di 11 keca­matan,” terangnya.

Untuk pemenuhan ke­bu­tuhan air bersih kepada warga, diwujudkan secara bertahap. Beberapa tahun ini Perumda Air Minum Kota Padang sudah me­nambah kapasitas produk­si di beberapa instalasi pengolahan. Selain itu juga peremajaan dan pergan­tian jaringan pipa distribusi yang tidak layak atau ber­umur. Hal ini untuk men­jawab permasalahan ke­kuarangan debit air yang sampai ke pelanggan.

Melalui HUT ke-49 ini dirinya mengajak semua pihak untuk mewujudkan air minum yang aman bagi masyarakat. Terutama un­tuk warga Kota Padang. Pencapaian kinerja peru­sahaan tahun ini tidak akan pernah terjadi tanpa dukungan Wali Kota Padang, selaku Kuasa Pemegang Modal (KPM), Wakil Wali Kota, DPRD Kota Padang, Stakeholder, management, mitra kerja dan karyawan dan pemangku kepentingan lainnya. “Atas nama Jajaran Direksi, kami ucapkan penghargaan semua pihak yang telah terus mendukung mewujudkan visi dan misi perusahaan ini,” ucapnya.

Baca Juga  Danrem 032/Wbr Pimpin Sertijab Kasrem 032/Wbr

Pada momentum HUT ke-49, Perumda Air Minum Kota Padang telah meluncurkan sejumlah inovasi-inovasi. Seperti hadirnya tekhnologi smart water meter, yang dapat melakukan pemutusan aliran air terhadap pelanggan yang menunggak melalui jarak jauh.

Tahun 2023 ini, Perumda Air Minum Kota Padang juga meluncurkan inovasi berupa aplikasi yang mengakomodir seluruh kebutuhan pelanggan dan masya­rakat terhadap informasi layanan Perumda Air Minum Kota Padang. “Kami beri nama aplikasi ini Kaba Aia. Namanya kita gunakan Bahasa Minang, karena murni dirancang oleh Orang Minang yang merupakan Tim Perumda Air Minum Kota Padang,” terangnya.

Perumda Air Minum Ko­ta Padang juga memiliki Call Center. Jadi kapan saja pelanggan mengadu, ma­ka melalui call center Perumda Air Minum Kota Padang akan melayani keluhan masyarakat selama 24 jam. “Dengan zaman yang semakin berkembang ini, Perumda Air Minum Padang mengembangkan teknologi untuk melayani warga Kota Padang. Melalui call center ini dapat melayani pengaduan pelanggan dari berbagai platfon informasi media, tidak saja melalui telepon,” tambahnya.

Perumda Air Minum Kota Padang juga telah menerbitkan sebuah buku refleksi aktivitas perusahaan sejak tahun 30 De­sember 1974 hingga 2023 selama 49 tahun. Buku dengan judul “Melayani Optimal Berbuat Maksimal” ini sekaligus penegasan eksistensi perusahaan ini. Hadirnya buku ini, agar semua dapat mengambil hikmah dari sejarah berdirinya perusahaan ini.

Wakil Ketua DPRD Pa­dang, Amril Amin, SAP mengungkapkan rasa bang­ganya terhadap perjalanan Perumda Air Minum Kota Padang saat ini. Ke depan diharapkan perusahaan ini dengan air yang melimpah dapat lebih me­ningkatkan pelayanannya kepada masyarakat.

Baca Juga  Antisipasi Abrasi, Kapolresta Padang Tanam Mangrove

“Masih banyak yang belum mendapatkan akses air minum. Ini harus menjadi perhatian perusahaan ini. Termasuk saya selaku Wakil Ketua DPRD Padang juga rumah saya belum mendapatkan akses air bersih,” keluhnya.

Amril Amin juga berharap, dengan adanya aplikasi Kaba Aia diharapkan dapat menggubris setiap pengaduan masyarakat yang masuk.

Wali Kota Padang, Hendri Septa berharap ke de­pan, mudah-mudahan Perumda Air Minum Kota Padang dapat semakin maju dan jaya. Hendri Septa juga mengucapkan terima kasih atas dedikasi dan perhatian perusahaan kebanggan Kota Padang ini.

Dirinya sangat bangga dengan kinerja Direksi dan Keluarga Besar Perumda Air Minum Kota Padang saat ini. Tahun 2021 lalu, mampu memberikan kontribusi PAD mencapai Rp2,5 miliar. Tahun 2022 sebesar Rp4 miliar dan tahun 2023 mencapai 4,3 miliar. “Kontribusi PAD ini sangat mem­bantu pembangunan yang dilaksanakan Pemko Padang. Tahun 2024 nanti maunya bisa capai Rp10 miliar. Insha Allah mudah-mudahan bisa tercapai,” harapnya.

Hendri Septa juga me­ngingatkank, momentum HUT ke-49 tahun ini jadi intropeksi bagi seluruh direksi dan jajaran, untuk dapat bekerja lebih baik lagi. “Kita sangat bangga, selain me­nyediakan air bersih, Perumda Air Minum Kota Padang harus tampil dengan pemerintahnya mengayomi masyarakat yang dipimpinnya. Selain penyedia air bersih, Pemko Pa­dang meminta Perumda Air Minum Kota Padang  agar memperhatikan UMKM di Kota Padang, melalui alo­kasi CSR-nya,” harapnya.

Hendri Septa juga menyambut baik inovasi-inovasi yang dilakukan Perumda Air Minum Kota Padang. Awalnya, inovasi yang dilakukan bisa menyediakan air bersih langsung diminum di satu kelurahan. Sekarang ada inovasi smart water meter. “Kalau perlu juga dibuatkan aplikasi pra bayar seerti token. Sama seperti membayar listrik. Yang paling penting dari semua itu, bagaimana melayani dengan hati tiada henti,” ajaknya. (fan)