METRO SUMBAR

KLHS sebagai Jalan Menuju Pembangunan Berkelanjutan

0
×

KLHS sebagai Jalan Menuju Pembangunan Berkelanjutan

Sebarkan artikel ini
KONSULTASI PUBLIK— Wabup Pasaman Sabar AS membuka secara resmi kegiatan konsultasi publik kajian lingkungan hidup strategis RPJPD Pasaman 2024-2025, Senin (16/10).

PASAMAN, METRO–Wakil Bupati Pasaman Sabar AS mengingatkan bahwa semua pemba­ngu­nan kedepan akan berhubungan dengan persoalan lingkungan hidup.

Wabup Sabar mengatakan hal itu ketika mewakili Bupati Pasaman membuka secara resmi kegiatan konsultasi publik Kajian Lingkungan Hidup Strategis (KLHS) RPJPD Pasaman 2024-2025, Senin (16/10).

Wabup Sabar meminta para peserta untuk secara pro-aktif memberi saran dan masukan yang bernas agar forum konsultasi publik itu dapat menghasilkan rumusan-rumusan yang berfaedah untuk kepenti­ngan daerah dan masya­rakat.

Menurut Wabup Sabar, penyusunan kajian lingku­ngan hidup strstegis (KLHS)-RPJPD merupakan amanat Undang-undang Nomor 52 tahun  2009 tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup.

“KLHS-RPJPD diama­natkan sebagai analisis sistematis, menyeluruh dan partisipatif yang menjadi dasar untuk mengintegrasikan tujuan pemba­ngunan secara berkelanjutan ke dalam RPJPD,” ka­tanya.

Dijelaskan, dalam pembukaan KLHS-RPJPD ini mengacu pada Permendagri Nomor 7 tahun 2008 tentang Pembuatan dan Pelaksanaan KLHS-RPJPD untuk memandu pemerintah da­erah dalam merumuskan skenario pencapaian 17 Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB).

“Pengintegrasian KLHS ini ke dalam dokumen RPJPD merupakan sesuatu yang sangat penting,” ung­kap Sabar AS

Tujuannya, menurut Sabar, agar segala dampak negatif yang mungkin muncul dalam pelaksa­naan pembangunan dalam jangka waktu 20 tahun ke depan dapat diminimalisir dan dikendalikan. (mir)