SOLOK, METRO–Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Solok melakukan pendaataan terhadap seluruh pemuda produktif melalui database kepemudaan. Tujuannya agar program-program kepemudaan yang dilaksanakan baik tingkat provinsi maupun daerah dapat terjangkau dan tepat sasaran.
Menurut Kadispora, Nurzal Gustim, database kepemudaan perlu disiapkan agar program-program kepemudaan yang dilaksanakan baik tingkat provinsi maupun daerah dapat terjangkau dan tepat sasaran. Sehingga kegiatan kepemudaan yang dilaksanakan memperoleh hasil yang baik sesuai dengan harapan.
Dengan adanya pendataan kepemudaan ini tentunya memberikan banyak manfaat bagi semua pihak. Misalnya saja menurutnya OPD yang lain saat membutuhkan data peserta untuk mengikuti suatu program kegiatan, maka kita dapat mengirimkan pemuda-pemuda yang memang memiliki kompetensi di bidang yang dibutuhkan. Tidak lagi asal mengirimkan peserta.
Terdapat 13 Kelurahan di Kota Solok yang akan dilakukan pendataan tentang database kepemudaan. Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Solok akan berkerjasama dengan OPD terkait dan Kelurahan-Kelurahan Kota Solok untuk mendapatkan data yang tepat dan valid mengenai kepemudaan Kota Solok.
“Kita berharap dengan adanya database kepemudaan ini bisa kita gunakan dan mempermudah kita. Sebenarnya banyak OPD yang memiliki program dan kegiatan yang berhubungan dengan kepemudaan. Harapannya dengan adanya data yang valid kita dapat membantu mengembangkan potensi yang telah dimiliki pemuda-pemuda di Kota Solok khususnya,” imbuhnya.
Kabid Kepemudaan, Pris Gusfo Pertason juga menjelaskan apa nantinya item yang akan dilakukan pendataan dan bagaimana teknis pendataan ke lapangan.
“Setiap kelurahan nantinya akan ada perwakilan satu orang yang akan ke lapangan, dan untuk teknis turun ke lapangan nantinya kita sesuaikan dengan luas wilayah setiap kelurahan. Terdapat blanko isian pendataan yang akan didata ke pemuda-pemuda kelurahan di Kota Solok,” katanya. (vko)






