PADANG, METRO–Pengurus Persatuan Tinju Amatir Indonesia (Pertina) Kota Padang periode 2023-2027 resmi dilantik pada Sabtu, (1/7) di Palanta Rumah Dinas Wali Kota Padang. Dilantik dengan mengusung tema “Melalui pelantikan pengurus Pertina Padang masa bakti 2023-2027 ini, kita perkuat kebersamaan dalam meraih prestasi kebanggaan kota Padang, Sumatra barat bangsa dan negara”.
Kepengurusan Pertina Kota Padang perode 2023-2027 yang dipimpin oleh Mory Dean Asli Chaidir langsung dilantik oleh Ketua Pengurus Provinsi (Pengprov) Pertina Sumatera Barat, Togi P Tobing dan disaksikan oleh Wali Kota Padang, Hendri Septa.
Dalam pelantikan tersebut, Dean menyatakan bahwa dirinya siap untuk mengorbankan waktu, tenaga dan pikirannya untuk Pertina Kota Padang. “Kami sebagai pengurus Pertina Padang tahun pengabdian 2023-2027 ini menyatakan siap untuk berkorban waktu, tenaga dan pikiran agar prestasi Pertina Padang semakin baik lagi,” katanya.
Menurutnya, setelah ini dia bersama rekan pengurus lainnya akan fokus untuk menyiapkan petinju-petinju terbaik Kota Padang untuk berlaga di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) 2023 mendatang.
“Tantangan kami saat ini yang pertama adalah Porprov yang akan dilaksanakan nanti pada September, untuk ini kami akan menyiapkan petinju terbaik tentunya,” katanya.
Sementara, Ketua Pengprov Pertina Sumbar, Togi P Tobing menyatakan bahwa ini adalah sebuah langkah awal yang baik bagi Pengurus Pertina Padang, dimana sekarang dipimpin oleh seorang yang masih muda nan energik.
“Mudah-mudahan di tangan pak Dean ini prestasi Pertina Padang akan semakin gemilang dan jangan sampai turun dibanding sebelumnya, dimana Padang pernah memegang juara pertama Porprov Sumbar,” katanya.
Dia berharap Pengurus Pertina Padang bisa mencetak petinju-petinju terbaik untuk bisa mengharumkan nama daerah baik di kancah Provinsi maupun Nasional.
Senada, Wali Kota Padang, Hendri Septa juga berharap Pertina Kota Padang bisa memperoleh prestasi terbaik di Provinsi maupun Nasional.
“Pada Porprov 2016 lalu, Kota Padang memperoleh juara umum pada cabang tinju. Dengan adanya pengurus baru ini, diharapkan bisa lebih baik lagi,” katanya. (cr2)






