METRO PADANG

Cegah PMK, 2.000 Sapi di Kota Padang Divaksin

0
×

Cegah PMK, 2.000 Sapi di Kota Padang Divaksin

Sebarkan artikel ini
Kadis Pertanian Kota Padang Syahrial Kamat
Syahrial Kamat

AIA PACAH, METRO–Dinas Pertanian (Distan) Kota Padang saat ini sedang me­reali­sasikan vaksinasi tahap III untuk sapi. Kadis Pertanian Kota Padang, Syahrial Kamat mengatakan, dosis yang akan disuntikkan sebanyak 2.000 dan pelaksanaannya telah berjalan 50 persen.

”Kita targetkan No­vem­ber 2023 clear realisasinya. Untuk mencegah pe­nyakit terutama penyakit mulut dan kuku (PMK),” ujarnya padaKamis (20/10).

Ia menyampaikan, sapi yang disuntik ialah sapi milik kelompok tani dan masyarakat umum. Menurutnya, gencarnya dilakukan vaksin untuk sapi da­lam rangka memutus penyakit mulut kuku pada hewan yang dimiliki ma­syarakat dan kelompok.

Baca Juga  Warga Serbu Operasi Pasar Murah Disdag Padang, Disediakan 1.000 Voucher Senilai Rp5.000

Ia menambahkan, sejauh ini Distan telah memvaksin sapi sebanyak 1.900 dosis dengan rincian tahap I seratus dosis dan tahap II seribu delapan ratus. “Kita berharap ma­sya­rakat dapat menerima vak­sin ini. Sebab, feadback tidak ada untuk hewan jika di suntik,” paparnya.

Diketahui, hasil evaluasi yang dilakukan oleh Balai Besar Veteriner (BBVet) Wates, Kementerian Pertanian (Kementan) menunjukkan hasil bahwa vaksinasi PMK telah efektif meningkatkan kekebalan tubuh ternak. Hal tersebut disampaikan oleh Direktur Jenderal Peternakan dan Ke­sehatan Hewan (Dirjen PKH) Nasrullah melalui pada acara Apel Pagi di Kementerian Pertanian pada hari ini Senin (18/07).

Baca Juga  Jelang Nataru, Razia Rumah Kos Diperketat,4 Orang Diamankan, 1 Positif Narkoba

Dirjen PKH Nasrullah mengatakan, dari hasil monitoring yang dilakukan oleh Unit Pelaksana Teknis Kementan, yaitu BBVet Wates dilaporkan bahwa berdasarkan hasil uji titer antibodi PMK dengan uji ELISA Tipe NSP/Non Struktur Protein, sapi-sapi yang terdeteksi seropositive tidak menunjukkan gejala klinis PMK. (ade)