METRO PESISIR

Pasca Kebakaran MTSN Salido

0
×

Pasca Kebakaran MTSN Salido

Sebarkan artikel ini

Inafis Polda Sumbar Lakukan Penyelidikan 
PESSEL, METRO – Tin Inafis Polda Sumbar dan Polres Pessel, didampingi Kasat Reskrim AKP. Elizabet, SI.K, dan Kapolsek IV Jurai turun melakukan penyelidikan di lokasi kebakaran MTSN 1 Salido, Kecamatan IV Jurai, Rabu (19/12) pukul 19.30 Wib hingga menghanguskan empat lokal dan dokumen sekolah serta raport ikut terbakar.
Berdasarkan pantuan Pos Metro di lokasi kebakaran, di pasang garis polisi di lokasi kebakaran. Terlihat tim inafis melakukan penyelidikan. Kamis (20/12).
Kasat Reskrim Polres Pessel AKP. Elizabet, SI.K menegaskan, sejauh ini pihaknya mempercayakan penyelidikan kebakaran MTSN 1 Salido, Kecamatan IV Jurai ke pada tim Inafis Polda Sumbar dan Polres Pessel, bisa proses penyelidikan bisa sampai 1 minggu mencari penyebab pasti apa kebakaran tersebut. “Kita, dampingi tim inafis bekerja melakukan penyelidikan, saat ini ,” terang Kasat Reskrim.
Sementara itu sebelumnya Kasat Pol PP dan Damkar Pessel Dailipal mengatakan, untuk sementara penyebab kebakaran akibat hubungan arus pendek, berasal dari salah satu ruangan ada di MTSN 1 Salido. Dengan cepat api membesar, hingga merambat ke 3 lokal lainya berada di sebelah ruang kepala sekolah.
“Kurang lebih kerugian sementara 300 juta, dan tidak ada korban jiwa dalam kejadian kebakaran malam itu,” terang Kasat Pol PP.
Kepala Kemenag Pessel Firdaus mengatakan, terkait terjadinya kebakaran MTSN 1 Salido, Kecamatan IV Jurai menyerahkan penyebab pasti kebakaran ke pihak penyidik inafis Polda Sumbar dan Polres Pessel.  Terlihat wajah duka menyelimuti guru – guru pengajar MTSN 1 Salido. Ikut, turun Kapolsek IV Jurai. ( rio)