PARIAMAN, METRO–Sebanyak 54 Orang Calon Jemaah haji (CJH) Kota Pariaman tahun 2022 kemarin, menjalani pemeriksaan kesehatan. “Pemeriksaan kesehatan CJH tersebut dilakukan Dinas Kesehatan Kota Pariaman melakukan pemeriksaan kesehatan kepada Jamaah Calon Haji (JCH),” kata Kepala Dinas Kesehatan, Nazifah melalui Kabid Kesehatan Masyarakat Dinkes Kota Pariaman, Delri Soni, kemarin.
Kabid Kesmas, Delri Soni mengungkapkan pada tahun ini, Kota Pariaman mendapatkan kuota sebanyak 54 orang jamaah berangkat dan cadangan sebanyak 6 orang jamaah. Sedangkan usia JCH yang akan berangkat tahun ini maksimal 65 tahun.
“Sebelum keberangkatan haji mereka harus melakukan pemeriksaan kesehatan terlebih dahulu. Pemeriksaan kesehatan ini merupakan salah satu syarat untuk keberangkatan JCH tahun 2022”, katanya.
“Pemeriksaan tersebut bertujuan untuk mengetahui status kesehatan para JCH asal Kota Pariaman sehingga calon haji dapat melaksanakan ibadah dengan baik dan lancar,” ujarnya.
Lebih lanjut, Delri Soni juga menjelaskan bahwa pemeriksaan tinggi badan, berat badan, Indeks Masa Tubuh (IMT), tekanan darah dan nadi telah dilakukan hari sebelumnya.
Sedangkan untuk pemeriksaan kebugarannya dengan lari dan jalan cepat. Sementara untuk pemeriksaan darah akan laksanakan sekarang. “Kepada JCH agar mengikuti kegiatan ini dengan optimal untuk mengetahui keadaan kesehatannya,” tandasnya mengakhiri.(efa)






