BERITA UTAMA

Gubernur Sumbar dan Wagub Bertemu Dubes dan Pemerintah Yordania, Sepakati Percepatan Kerja Sama Bilateral di Berbagai Sektor

0
×

Gubernur Sumbar dan Wagub Bertemu Dubes dan Pemerintah Yordania, Sepakati Percepatan Kerja Sama Bilateral di Berbagai Sektor

Sebarkan artikel ini
10 1
PERTEMUAN— Gubernur Sumbar, Mahyeldi dan Wagub, Audy Joinaldy serta Kepala OPD Pemprov Sumbar bertemu dengan Dubes Yordania, H.E. Mr. Abdallah Abu Romman dan Royal Commision Yordania H.E. Mr. Walid Almasri serta H.E, Mr. Sami Dawud, Senin (16/5), di Jakarta.

PADANG, METRO–Pemerintah Provinsi Sumatra Barat (Pemprov Sumbar) di bawah kepemimpinan Gubernur, Mahyeldi Ansharullah dan Wakil Gubernur (Wagub), Audy Joinaldy terus menjalin kerja sama dengan berbagai pihak, demi peningkatan pembangunan dan ke­se­jahteraan masyarakat Sum­bar.

Tidak hanya kerja sama dengan pemerintah dan investor di dalam negeri saja. Tetapi juga dengan pemerintah dan investor berbagai negara. Salah satu kerja sama yang ditin­daklanjuti percepatan reali­sasinya adalah dengan Kerajaan Hashemite Yor­dania.

Keseriusan memba­ngun kerja sama dengan Pemerintah Yordania ini dibuktikan dengan perte­muan kedua pasangan ini dengan Duta Besar (Dubes) Yordania untuk Indonesia, H.E. Mr. Abdallah Abu Rom­man, serta Royal Commi­sion Yordania H.E. Mr. Wa­lid Almasri dan H.E, Mr. Sami Dawud, Senin (16/5), di Restauran Harum Manis Cuisine Indonesia, Jakarta.

Pertemuan yang difasi­litasi Indonesia Jordania Business Counci (IJBC) dalam upaya evaluasi dan percepatan kerja sama bilateral Yordania dengan Pemprov Sumbar.

Pada pertemuan yang berlangsung selama lebih kurang dua jam itu, kedua belah pihak membahas potensi kerja sama yang sebelumnya sudah ditan­datangani. Pihak Kedutaan Besar Yordania mengha­rapkan dilakukan perce­patan kerja sama sesuai kebutuhan.

Utamanya dalam im­por bahan-bahan kebutu­han dasar pertanian se­per­ti beras, sayur-sayuran dan produk pertanian lain­nya. Selain itu, pihak Ke­du­ta­an Besar Yor­dania juga me­ngingin­kan ada­nya kerja sa­ma di sektor pen­didi­kan.

Baca Juga  Apes, Kurir Ekspedisi Kemalingan saat Shalat di Masjid, Sekarung Paket Raib dari Motor, Terekam CCTV, Pelaku ditangkap di Kota Pa­dang

Dubes Yorda­nia untuk Indonesia, H.E. Mr. Ab­dallah Abu Ro­mman menying­gung ba­nyaknya kampus-kam­pus di Provinsi Su­matra Barat yang mendu­kung para pe­lajar Yordania un­tuk be­lajar di Indonesia,

“Begitu juga seba­lik­nya, Pemerintah Yordania pun membuka banyak pe­luang beasiswa untuk pe­lajar Sumatra Barat untuk belajar di Yordania,” ujar Abdallah melalui pener­jemah.

Sebagai negara yang sangat bergantung dengan impor, peluang kerja sama dalam bidang perda­ga­ngan dengan Yordania sa­ngat besar. Sebagai con­toh, untuk komoditi kopi, rem­pah, dan bumbu-bumbu masakan, dan lain seba­gainya, saat ini Yordania sangat bergantung kepada India.

Kedutaan menurutnya pun mengakui konsumsi dalam negaranya terha­dap komoditas tersebut mengalami peningkatan.

Menyikapi itu, Gu­ber­nur Sumbar Mahyeldi An­sharullah mengapresiasi keterbukaan dan keter­tarikan Pe­mer­intah Yorda­nia terhadap sejum­lah pe­luang di Sum­bar.

Pada kesem­patan itu, Mah­yeldi juga me­nyam­pai­kan ha­rapannya da­lam rangka me­nyam­but dan meme­riah­kan Visit West Su­matra Beautiful 2023.

Ia berharap, di sam­ping perdagangan dan ener­gi, Kedutaan Besar Yor­dania juga dapat mem­berikan dukungan dan ker­ja sama di bidang pari­wisata.

Mahyeldi juga menam­bahkan, Bandara Inter­nasional Minangkabau (BIM) dapat menerima pa­ra wisatawan dari Yordania untuk menikmati keinda­han alam Sumatra Barat.

Baca Juga  Pohon Tumbang Timpa Rumah Warga

“Alhamdulillah, Kedu­taan Yordania menyambut baik hal tersebut dan be­rencana melakukan field trip dengan mengajak Duta Besar Kerajaan Arab Saudi mengunjungi potensi pari­wisata Sumatra Barat,” ungkap Mahyeldi.

Sementara itu, menja­wab potensi pemenuhan kebutuhan hasil pertanian Yordania itu, Wagub Sum­bar, Audy Joinaldy juga menyampaikan Sumatera Barat sudah melakukan ekspor kopi ke Jepang. Hal itu bisa dijadikan referensi untuk pihak Yordania.

Selain di sektor per­dagangan, tidak kalah pen­tingnya pertemuan itu juga membahas peluang kerja sama energi terba­rukan. Provinsi Sumbar dengan potensi geo thermal dan tenaga matahari yang dimi­liki, diharapkan dapat men­dorong Yordania un­tuk ber­investasi guna me­man­faat­kan peluang ter­sebut.

Seperti diketahui se­jum­lah negara telah me­nyampaikan ketertarikan dan menawarkan investasi pada peluang tersebut. Hal tersebut tentunya juga tidak menutup kemung­kinan bagi Pemerintah Ke­ra­jaan Yordania untuk ikut serta berinvestasi dalam bidang tersebut.

Pada pertemuan terse­but Gubernur Sumbar Mah­yeldi beserta Wagub, Audy Joinaldy didampingi Kepala Dinas Penanaman Modal Pelayanan Satu Pin­tu, Adib Alfikri, Kepala Dinas ESDM, Herry Mar­tinus dan Kepala Badan Penghubung, Aschari Cah­yaditama.

Pertemuan ditutup de­ngan makan siang bersa­ma yang tampak hangat dengan dipimpin doa lang­sung oleh Gubernur Sum­bar, Mahyeldi. (adv/fan)