METRO SUMBAR

22 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Dilantik di Tanah Datar

0
×

22 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Dilantik di Tanah Datar

Sebarkan artikel ini
SUMPAH JABATAN— Bupati Eka Putra ambil sumpah jabatan pejabat yang dilantik, Senin (18/4).

TANAHDATAR,METRO–Sebanyak 22 orang Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama dan Pejabat Administrasi di Ling­kungan Pemerintah Kabupaten Tanah Datar dilantik Bupati Eka Putra, Senin (18/4) di aula kantor Bupati di Pagaruyun Prosesi turut disaksikan Wakil Bupati Richi Aprian, Sekretaris Daerah Iqbal Ramadi Payana, Staf Ahli, para Asisten, Kepala Organisasi Perangkat Daerah, Camat dan undangan lainnya. Adapun Jabatan Pejabat Tinggi (JPT) Pratama yang dilantik yakni Hendri Agung Indrianto sebelumnya menjabat Kepala Bidang (Kabid) Pemasaran Dinas Pariwisata Provinsi Sumbar menjadi Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga. Kemudian Afrizon sebelumnya Sekretaris Dinas Sosial menjadi Kepala Dinas (Kadis) Sosial. Selanjutnya Yusrizal sebelumnya menjabat Sekretaris Kominfo menjadi Kadis Kominfo, serta Hendra Setiawan sebelumnya Camat Lima Kaum menjadi Kadis Koperindag.

Selepas prosesi pelantikan, Bupati Eka Putra menyampaikan beberapa pesan penting kepada Kadis yang dilantik. “Tugas cukup berat menanti, terutama Kadis Parpora yang diminta cek persiapan destinasi wisata terutama yang berada di bawah pengelolaan Pemerintah Daerah, agar siap melayani para wisatawan,” katanya.

Diharapkan Eka lagi, kenyamanan dan keamanan para wisatawan juga menjadi perhatian khusus. “Penjual makanan dihimbau menampilkan daftar harga, hindari tumpukan sampah, toilet bersih dan ha­rum, tukang parkir yang memakai atribut serta pelayanan dengan sapa dan senyum ramah,” ujarnya.

Selanjutnya, tambah Eka, di Dinas Pariwisata memiliki Program Unggulan (Progul) Satu Nagari Satu Even diminta mengawal pelaksanaannya, dimana nagari pertama yang me­lak­sanakannya adalah Nagari Andaleh Baruah Bukik Kecamatan Sungayang pada 4 sampai 10 Mei 2022. ”Kawal, lakukan inovasi sehingga Progul ini ke depannya benar-benar men­­datangkan Multifplier effect, baik dari sisi ekonomi, wisata, ekonomi kreatif, pelestarian alam lingkungan serta menjadi ajang kreativitas anak nagari,” sampainya.

Kepada Kadis Koperindag, kata Bupati, menjelang lebaran pastikan kenyamanan dan ketertiban di pasar-pasar. “Lakukan langkah-langkah untuk memastikan ketersediaan bahan pokok dengan koordinasi bersama instansi dan pihak terkait,” ujar Eka. Ditegaskan Eka lagi, di Dinas Koperindag juga masih ada Progul yang masih belum berjalan yakni Penciptaan Lapangan Pekerjaan dan Wirausahawan baru. “Mendukung pelaksanaan Pro­gul itu, telah tersedia dananya, tolong pastikan regulasinya, petunjuk pelaksanaan dan petunjuk teknis segera disiapkan untuk realisasinya,” terangnya.

Eka juga berharap, seluruh aset Pemerintah Daerah diba­wah tanggungjawab Koperin­dag maupun OPD lainnya untuk dikelola dengan baik. “Data seluruh aset, kelola dengan baik dan semestinya sehingga bisa menghasilkan Pendapatan Asli Daerah atau PAD walaupun kecil, karena nantinya tentu juga bisa termanfaatkan sebagai sumber pendapatan masyarakat,” ungkapnya.

Kepada Kadis Kominfo, kata Eka, sebagai OPD bertugas penyampai informasi Pemerintah Daerah kepada ma­sya­rakat, tentu dibutuhkan lang­kah nyata penyebaran infor­masi, terutama dalam menyambut libur lebaran Idul Fitri. ”Manfaatkan potensi dan sumber daya di  dinas Kominfo untuk menyebarkan informasi kepada perantau yang m­udik maupun wisatawan yang berkunjung, seperti dengan memanfaatkan Website, Media Sosial, Tanah Datar TV dan media lainnya,” sampainya.

Kepada Kadis Sosial, kata Eka, diharapkan lebih peka dalam mendengar dan melihat permasalahan sosial yang ada di tengah masyarakat. ”Berbagai program meningkatkan kesejahteraan masyarakat ada di Dinas Sosial, karenanya Saya harap Kadis lebih peka menanggapi permasalahan sosial di masyarakat,” tukasnya. Bupati Eka juga menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh pejabat yang dilantik, dan berharap segera menggali potensi yang dapat meningkatkan PAD. ”Tantangan ke depan semakin berat, terutama dalam menangani tuntutan dan harapan masyarakat yang semakin komplek, apalagi Pandemi Covid-19 belum berakhir,” pungkasnya. (ant)