TAN MALAKA, METRO–Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Padang, mengamankan 42 pelajar dari salah satu tempat permainan biliar di Kota Padang, Kamis (17/3). Pelajar yang seharusnya belajar di sekolah, malah kedapatan asyik tengah bermain.
“Petugas langsung mengamankan puluhan pelajar tersebut ke Mako Satpol PP, di Jalan Tan Malaka. Sebelumnya, anggota yang sedang patroli melihat ada siswa keluar masuk dari dalam tempat arena biliar. Saat diperiksa, ternyata isinya banyak pelajar di dalam,” ujar Kasat Pol PP Padang Mursalim.
Sesampainya di Mako Satpol PP, seluruh pelajar tersebut didata petugas dan diberikan pembinaan serta merekapun disuruh shalat berjamaah di Mushala Satpol PP. “Karena waktu Ashar sudah masuk, seluruh siswa disuruh melaksanakan shalat berjamaah. Untuk proses selanjutnya, orang tua dan pihak sekolah dipanggil untuk datang menjemput, sekaligus sebagai penjamin,” katanya
Mursalim mengingatkan para orang tua agar memperketat pengawasan anak-anaknya diluar rumah dan berharap para guru agar lebih memperhatikan aktifitas anak-anaknya.
“Mereka adalah calon generasi penerus bangsa yang perlu kita selamatkan, jika nanti mereka dari sekarang sudah terbiasa melakukan hal-hal yang tidak baik, tentu bisa merusak masa depan mereka,” harapnya. (ade)






