PDG PARIAMAN/PARIAMAN

Bupati Suhatri Bur Apresiasi, Dukcapil Padangpariaman Raih Penghargaa

0
×

Bupati Suhatri Bur Apresiasi, Dukcapil Padangpariaman Raih Penghargaa

Sebarkan artikel ini
PERKENALKAN—Bbupati Padangapriaman Suhatri Bur perkenalkan program Dukcapil kepada Wali Kota Kampar dan 4 foto staf dukcapil perkernalakan program dinas kependudukan dan pencatatan sipil

Kementerian Pendayagunaan Aparatur Ne­gara kembali memberikan penghargaan kepada kementerian/lembaga, pemerintah provinsi dan kabupaten/kota di Indonesia. Penghargaan tersebut juga diraihi Disdukcapil Padangpariaman. Bupati Padang Pariaman Suhatri Bur memberikan apresiasi atas pencapaian Dinas Dukcapil selama tahun 2021, sehingga berhasil mempertahankan pre­diket sebagai unit penyelenggara pelayanan publik kategori pelayanan prima dari Menteri PAN dan RB untuk ketiga kalinya.

“Kita bangga dengan pencapaian yang berturut-turut untuk ketiga ka­linya. Ini adalah bukti sebuah komitmen yang terus dibangun bersama-sama dan mempertahankan komitmen tersebut untuk terus berjalan de­ngan baik. Buktinya, sampai 3 kali berturut-turut,” kata Suhatri Bur.

Katanya, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Padangpariaman telah memberikan gambaran sebuah program perubahan yang berkelanjutan dan harus menjadi contoh bagi OPD yang lain.

Baca Juga  SDM Meningkat, Kemiskinan dan Pengangguran Turun Dratis

Suhatri Bur mengha­rapkan unit pelayanan publik yang lain juga terus berbenah untuk mening­katkan kualitas pelayanan sehingga nilainya juga meningkat pada evaluasi ditahun ini.

“Saya berharap Dinas DPMPTP dan RSUD sebagai unit pelayanan publik yang bersentuhan langsung dengan masyarakat juga memperbaiki aspek-aspek pelayanan publik yang dinilai dengan target di tahun depan meningkat berkategori pelayanan prima,” jelas Suhatri Bur.

Sementara itu Kadisdukcapil Padangpariaman Muhammad Fadhly menjelaskan proses memba­ngun kinerja pelayanan publik yang berkelanjutan adalah sebuah proses membangun komitmen dan mengembangkan kompetensi.

Baca Juga  Bangun Sistem Informasi, Pengelolaan Dokumen Langkah Awal

Hal ini disampaikan Fadhly sejalan dengan program-program inovatif yang dilakukannya ti­dak terlepas dari duku­ngan pimpinan dan upaya-upaya yang dilakukan oleh tim kerja Dinas Dukcapil Padangpariaman dengan terus membangun peru­bahan melalui peningkatan berbagai  kompetensi SDM yang dimiliki.

Upaya ini berhasil men­­jaga keberlanjutan peningkatan pelayanan publik sehingga bisa berturut-turut mempertahankan prediket ini selama 3  tahun.  “Hal ini tidak mu­dah, tahun ini hanya 14 Dinas Dukcapil di Indonesia yang berhasil mencapai kategori ini. Tahun lalu hanya 7 Disdukcapil,” tam­bah Muhammad Fa­dhly mengakhiri. (efa)