METRO PESISIR

Pariaman Dinobatkan Kategori Kota Kecil Cerdas

0
×

Pariaman Dinobatkan Kategori Kota Kecil Cerdas

Sebarkan artikel ini
Kota Pariaman dinobatkan kategori kota kecil dengan rating tertinggi Kota menuju ekonomi cerdas, yang dirilies Institut Teknologi Bandung ( ITB), dimana pusat inovasi kota dan komunitas cerdas ITB, merilis hasil riset rating transformasi digital dan kota cerdas Indonesia 2021.

PARIAMAN, METRO–Kota Pariaman dinobatkan kategori kota kecil de­ngan rating tertinggi Kota menuju ekonomi cerdas, yang dirilies Institut Tek­nologi Bandung ( ITB), dimana pusat inovasi kota dan komunitas cerdas ITB, merilis hasil riset rating transformasi digital dan kota cerdas Indonesia 2021. Berdasarkan hasil riset tersebut, kota dengan ra­ting teratas dinobatkan sebagai kota menuju ekonomi cerdas.

Ketua pusat inovasi ko­ta dan komunitas cerdas Suhono Harso Supangkat mengatakan, kemarin, penilaian riset dilakukan de­ngan mengkategorikan 93 kota di Indonesia berdasarkan luas wilayah dan jumlah penduduk ke dalam 3 kategori yakni kota besar, kota sedang dan kota kecil. “Selain itu, kota-kota tersebut diberikan rating sesuai dengan inovasi-inovasi baru yang langsung berdampak pada penambahan peluang usaha baru untuk masyarakat. Inovasi tersebut, tentunya harus berkontribusi dalam terbangunnya sistem eko­nomi cerdas di kota tersebut,” ujar Suhono.

Berikut daftar kota me­nuju ekonomi cerdas de­ngan rating tertinggi secara berurutan kategori Kota Besar diberikan kepada Kota Surabaya, Kota Bogor, Kota Semarang, Kota Bandung, Kota Batam. Kategori Kota Sedang yakni Kota Probolinggo, Kota Samarinda, Kota Yog­ya­karta, Kota Kediri, Kota Cimahi.

Kota Kecil yakni Kota Pariaman, Kota Bontang, Kota Bukittinggi, Kota Blitar, Kota Magelang. “Berdasarkan hasil penelitian, kategori ini diukur berdasarkan beberapa indikator utama yaitu pertumbuhan eko­nomi kota dan peningkatan kesejahteraan ma­syara­kat,” ujar Suhono.

Dalam hal ini, pening­katan yang terjadi dilihat dari pertumbuhan di berbagai sektor pendukung ke­giatan ekonomi seperti pusat bisnis dan pasar, industri, UMKM serta pariwisata.

“Kota-kota yang men­dapat peringkat utama pa­da kategori ini, diharapkan dapat menjadi percontohan bagi kota lainnya agar tercipta ekosistem kota yang semakin cerdas dan memberikan solusi-solusi terhadap ma­salah eko­nomi yang terjadi di perkotaan,” ucap Suhono. (efa)