BERITA UTAMA

Sempat Kabur, Sopir  Angkot Ugal-ugalan Tabrak 2 Motor Diringkus di daerah Kasang, Ngaku Rem Tidak Berfungsi

0
×

Sempat Kabur, Sopir  Angkot Ugal-ugalan Tabrak 2 Motor Diringkus di daerah Kasang, Ngaku Rem Tidak Berfungsi

Sebarkan artikel ini
TABRAK PEMOTOR— Ryan Zulisman Pratama, sopir angkot yang menabrak dua pemotor, menjalani pemeriksaan di Unit Laka Lantas Polresta Padang usai ditangkap.

PADANG, METRO–Sempat melarikan diri, sopir angkot ugal-ugalan yang menabrak dua pengendara sepeda motor di Jalan Gajah Mada depan OTO Kredit Motor, Kelurahan Gunung Pangilun, Kecamatan Padang Utara, Kota Padang akhir­nya berhasil ditangkap.

Sopir angkot jurusan Siteba-Pasar Raya bernama Ryan Zulisman Pratama ini ditangkap jajaran Polresta Padang pada Selasa (4/1) sekitar pukul 12.00 WIB di daerah Kasang, Kabupaten Padang Pariaman. Lokasi penang­kapan meru­pakan kediaman yang ber­sangkutan.

Usai ditangkap, sopir yang menyebabkan satu nyawa melayang dan satu lagi mengalami luka-luka, selanjutnya dibawa ke unit Laka Lantas Polresta Pa­dang untuk menjalani se­rangkaian pemeriksaan in­tensif.

Kepada penyidik dari unit Laka Lantas Polresta Padang, Ryan mengaku angkot yang ia kemudikan melaju dari Pasar Alai me­nuju Pasar Siteba dengan kecepatan 70 km/jam. Saat menabrak, hal yang pertama ia lakukan adalah me­ngin­jak rem dan mengarahkan setir ke kanan.

“Korban yang meninggal ditabrak di sebelah kiri dari arah belakang, lalu saya arahkan setir ke kanan agar korban tidak ter­seret. Kemudian, saat me­nga­rahkan setir ke kanan datang sepeda motor lain dari arah yang berlawanan dan kemudian juga ditabrak,” ujar Ryan saat menjalani pemeriksaan.

Ryan mengaku, rem saat itu tidak berfungsi dengan baik saat kejadian. “Sudah dicoba menginjak rem namun mobil tetap melaju, lalu dicoba mengoper persneling ke 1 dan 2 baru mobil berhenti, setelah menabrak dua pe­ngen­dara,”sebutnya.

Sementara itu, Kasatlantas Polresta Padang AKP Alfin mengatakan, usai diamankan, sopir angkot tersebut masih terus menjalani pemeriksaan di unit Laka Lantas.

“Masih kita dalami apakah ini memang adanya unsur kelalaian atau kesalahan teknis yang dialami oleh angkot itu sendiri,” sebut Alfin.

Sebelumnya diberitakan, angkot jurusan Siteba-Pasar Raya Padang yang diduga melaju dengan kecepatan tinggi dan ugal-ugalan menabrak dua pengendara sepeda motor di Jalan Gajah Mada, depan OTO Kredit Motor, Kelurahan Gunung Pangilun, Kecamatan Pa­dang Utara, Senin (3/1) sekitar pukul 07.15 WIB.

Akibatnya, satu orang pengendara sepeda motor tewas di tempat, sedangkan satu korban lagi mengalami luka dan dilarikan ke rumah sakit. Namun, bukannya bertanggung jawab, sopir tersebut ma­lah kabur meninggalkan angkot yang dikemudikannya yang su­dah rusak pa­rah.

Terlihat, bagian kap depan mobil angkot angkot yang identik dengan warna biru muda remuk. Kemudian kaca bagian depan pecah.  Angkot ini terlihat sudah dievakuasi ke pinggir jalan. Di tengah jalan berserakan pecahan kaca.

Kecelakaan yang merenggut korban jiwa ini sempat menjadi tontonan warga yang mengakibatn aktivitas lalu lintas di kawasan tersebut sedikit macet, ditambah lagi pagi itu memang jam sibuk karena warga hendak pergi bekerja. Sementara itu, pengendara sepeda motor yang tewas dan pengendara motor yang mengalami luka parah sudah dievakuasi ke rumah sakit.

Saksi mata yang juga salah seorang penumpang angkot nahas bernama Rusli (33) menjelaskan, angkot yang ditumpanginya itu melaju dari arah Simpang Tinju hendak menuju ke Pasar Raya Padang dalam kondisi kencang dan ugal-ugalan.

“Penumpang awalnya sudah memperingatkan sopir untuk berhati-hati dan tidak memacu kendaraan tersebut terlalu kencang. Namun sesampai di lokasi, angkot oleng dan menabrak dua sepeda motor yang berada di depan. Kami yang di dalam angkot shyok dan meliht dua pemotor itu sudah terkapar,” ujar Rusli. (rom)