PADANG, METRO – DKC Garda Bangsa Padang menyelenggarakan Darwin WF Drag Bike, Drag Racedan Road Race memperebutkan Piala Presiden, Sabtu – Minggu (20-21/10) di Sirkuit NP Sutan Sjahrir Lanud Tabing Padang. Ajang ini sebagai upaya menyalurkan potensi dan minat generasi muda akan olahraga balap mobil dan balap motor.
Dalam kegiatan tersebut, direncanakan Menpora RI, Imam Nahwari akan langsung membuka secara resmi. Namun sayang, Menpora RI, Imam Nahrawi mengutus Deputi 4 Menpora yaitu, Prof Mulyana untuk membuka kegiatan tersebut yang berlangsung selama dua hari.
Ketua penyelenggara, Yonder WF Alvarent mengatakan, bahwa tujuan kegiatan ini yaitu untuk menciptakan wadah bagi pembalap Sumbar untuk menguji kemampuannya di bidang olahraga otomotif.
”Kita harap bisa menyediakan sarana dan prasarana bagi generasi muda yang memiliki hobi terhadap olahraga otomotif cabang olahraga balapan mobil dan motor, serta modifikasi roda empat dan roda dua. Selain itu, juga menjaring pembalap-pembalap liar yang selama ini notabene suka kebut-kebutan di jalanan umum untuk dapat menyalurkan hobinya pada tempat yang lebih baik dan terjamin,” terangnya.
Ia menambahkan, kegiatan ini juga bertujuan untuk mempersiapkan atlet-atlet balap Sumbar yang berkualitas. Serta melaksanakan pelaksanaan iven sedini mungkin agar dapat menjadi kegiatan yang berkualitas dari segi penyelenggaraan dan menarik bagi kehadiran peserta serta penonton.
Yonder menambahkan, kegiatan ini memperebutkan total hadiah sebesar Rp254 juta. Yonder mengharapkan peserta pembalap nantinya akan memenuhi target panitia. “Target kita hingga besok pagi yaitu 1.400 pembalap yang akan ikut serta. Kita tidak menutup kemungkinan bahwa peserta-peserta yang ikut ambil bagian di ajang ini berasal dari Sumbar saja, tetapi hingga kini, ada beberapa peserta yang sudah mendaftar datang dari Jawa,” pungkasnya.
Yonder juga mengharapkan, agar masyarakat Kota Padang maupun Sumbar turut memeriahkan ajang tersebut dengan datang menyaksikan langsung balapan motor dan mobil di Lanud Tabing. “Kita juga mengharapakan masyarakat Padang dan Provinsi Sumbar yang pencinta otomotif agar datang dan menyaksikan kegiatan ini,” katanya.
Disinggung mengenai cuaca yang saat ini cukup ekstrem di Padang, Yonder mengatakan bahwa ia sudah siap dan sudah mengantisipasi persoalan itu. “Mengingat cuaca, ya saat ini cuaca di Padang tak menentu, cukup ekstrem untuk balapan. Tetapi kita sebagai panitia penyelenggara sudah mengantisipasi masalah cuaca,” ujarnya.
Ia mengungkapkan, adapun kelas yang akan di pertandingan yaitu sebanyak 72 kelas. (heu)





