SAWAHLUNTO/SIJUNJUNG

Jalin Sinergitas dan Silaturahmi, Pemko, DPRD dan LKAAM Kunjungi PTBA Tanjung Enim

0
×

Jalin Sinergitas dan Silaturahmi, Pemko, DPRD dan LKAAM Kunjungi PTBA Tanjung Enim

Sebarkan artikel ini

SAWAHLUNTO, METRO
Dalam rangka mempererat dan memperkuat hubungan antara Pemko Sawahlunto, Sumbar dengan PT Bukit Asam Tanjung Enim, Sumsel. Walikota Sawahlunto bersama rombongan, mengunjungi BUMN tersebut di Tanjung Enim, Kamis (22/10).

“Kita ketahui, PTBA Tanjung Enim merupakan induk dari PTBA UPO Sawahlunto, sehingga banyak hal yang perlu dan dapat dibicarakan dengan pihak BUMN ini,” ujar Walikota Sawahlunto Derio Asta, kemarin.

Kunjungan silaturrahmi rombongan Walikota Sawahlunto Deri Asta SH ini, bersama dengan Wakil Walikota Zohirin Sayuti SE, Ketua DPRD Kota Sawahlunto Eka Wahyu SE, Ketua Lembaga Kerapatan Adat Alam Minangkabau (LKAAM) Sawahlunto beserta dengan para OPD terkait.

Baca Juga  Pemkab Sijunjung Bantu Korban Kebakaran Jorong Guguak Tinggi

“Dengan kunjungan ini, hendaknya dapat lebih meningkatkan hubungan Pemko Sawahlunto dengan pihak PTBA Tanjung Enim, yang sudah terjalin baik selama ini dan ini merupakan wujud dari kebersamaan kita,” pungkas Deri Asta dalam paparannya. (cr2)